Thursday, April 9, 2009

Membuat Blog Itu Gampang_Selamat Datang

Pembaca "Membuat Blog itu Gampang" yg baik, saya ucapkan selamat datang dan terima kasih telah berkunjung di Blog ini. Semoga waktu kamu tidak sia-sia. Sebaliknya, kamu akan memperoleh banyak manfaat dari Blog ini. Terutama, jika kamu serius ingin mencari penghasilan besar dari Blogging, maka kamu tidak salah memulainya dari Blog ini.

Jadi, ikuti terus artikel di Blog ini satu-demi-satu, secara berurutan sampai tuntas, sambil langsung dipraktekkan. Semua saya sediakan gratis. Tanpa bayar. Dan mulailah mimpi jadi orang sukses dari Blogging. Bagaimana kiat suksesnya? Saya akan tulis semuanya sesuai tahapan keahlian kamu membuat Blog.

Meskipun kelihatannya isi Blog ini sangat banyak, tetapi sebenarnya, jika langsung dipraktekkan sangat simpel dan tidak perlu buang-buang waktu. Justru yg lebih lama adalah membuat atau menyiapkan artikel ini dibandingkan bila kamu langsung praktek. Lalu, apa pokok-pokok dari Blog "Membuat Blog Itu Gampang" ini? Ini dia:

Bagian Satu adalah Cara membuat e-mail di Google Mail atau Gmail. Dengan artikel ini saya harapkan orang yg sama sekali belum ngerti Blogging, bahkan belum bisa membuat e-mail address, akan bisa membuatnya sendiri. Ini penting mengingat e-mail address ibarat pintu masuk ke sebuah rumah besar di dunia maya.

Bagian dua adalah cara mebuat Blog itu sendiri. Mulai cara menciptakan Blog, memilih Template atau tampilan Blog, menulis artikel, meng-Upload foto, membuat Link, mengatur tampilan Blog, mengajukan Google AdSense, dsb.

Bagian tiga berisi tentang SEO (Search Engine Optimization). Apa itu SEO? SEO adalah upaya memanfaatkan mesin pencari kata (Search Engine) di internet, seperti Google Search, Yahoo, dsb seoptimal mungkin sehingga Blog kita bisa mendapat banyak pengunjung. Dengan semakin banyak pengunjung, maka peluang untuk mendapatkan uang dari Blogging akan semakin besar.

Pembaca "Membuat Blog itu Gampang" yg baik, di bagian empat kamu bisa memilih berbagai peluang bisnis yang ada di dunia maya. Sebagian dari peluang itu saya sudah membuktikannya, sehingga kamu tidak perlu ragu-ragu, terutama untuk yg aku sendiri sudah pernah menerima hasilnya. Setelah membaca keseluruhan isi Bab 4 saya berharap kamu tidak menjadi "korban" peluang bisnis yg hanya bohong-bohongan dan hanya akan menguras duit kamu.

Di bagian lima saya berikan tips bagaimana kiat membuat artikel, atau posting, atau disebut juga Blog copy yg "menghinotis". Ini perlu, sebab apa gunanya kita susah payah membuat artikel di Blog kita, tetapi artikel itu tidak bermakna apa-apa. Tidak bisa mempengaruhi orang untuk bertindak sesuai keinginan kita sebagaimana yg kita tuangkan dalam artikel itu. Saya sebut artikel seperti itu sebagai "Hypnotic Blog Copy". Makin mahir kamu membuar artikel, makin besar pula peluang kamu menghasilkan uang dari Blogging. Menarik bukan?

Baiklah. Selamat belajar membuat Blog. Membuat Blog itu gampang, koq. Tapi ingat, lho... jangan sampai kamu kena syndrom "Blogaholic". Entar enggak pernah keluar rumah, lagi... he, he... Okey. Selamat Belajar, ya...

Salam sukses.

No comments:

Post a Comment